Pihaknya telah turun langsung bersama Kapolsek, Lurah, Bhabinkamtibmas, dan Babinsa untuk memverifikasi informasi di kediaman keluarga Shela.
“Keduanya sedang bulan madu di Purwantoro, Wonogiri. Hal itu diperkuat dengan video call antara keluarga Shela dan pasangan tersebut,” jelas Ayub.
Ia juga memastikan bahwa keluarga mempelai perempuan tidak merasa dirugikan terkait mahar yang diberikan.
“Kami terbuka apabila ada warga yang ingin melaporkan dugaan tindak pidana lain, tetapi sejauh ini belum ada laporan resmi,” lanjutnya.
Lebih lanjut, Ayub mengingatkan masyarakat agar tidak mudah terprovokasi oleh kabar di media sosial.