Salah satu fitur unggulannya, Solve Math di Samsung Notes, membantu pengguna mendapatkan solusi cepat untuk soal-soal aritmatika sederhana—fitur yang sangat berguna untuk membantu anak belajar di rumah.
Tablet ini memiliki layar 8,7 inci (22 cm) dengan refresh rate 90Hz, memberikan pengalaman visual yang halus dan responsif saat menggulir halaman atau menonton konten.
Untuk sektor audio, perangkat ini menggunakan dual speaker berteknologi Dolby Atmos yang menghadirkan suara jernih dan imersif.
Didukung baterai berkapasitas 5.100 mAh dengan pengisian cepat 15W, Galaxy Tab A11 mampu menemani aktivitas harian tanpa khawatir kehabisan daya.