“Petugas kami pada saat razia mencurigai gerak-gerik AZ. Kemudian petugas mendatangi, mendekati, dan melakukan penggeledahan,” ujar Wahyu, dikutip dari Antaranews.com, Jumat (10/10/2025).
Dari hasil penggeledahan, petugas menemukan sejumlah barang bukti berupa narkotika jenis sabu-sabu dan ganja kering.
Penemuan tersebut menjadi titik awal pengungkapan jaringan peredaran narkoba di dalam rutan yang melibatkan Ammar dan lima tersangka lainnya.
Menurut hasil penyelidikan internal, Ammar Zoni diduga berperan sebagai penampung barang haram dari luar rutan.