BENGKULU, RBMEDIA.ID – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu bersama pihak Angkasa Pura (AP) tengah menyiapkan langkah besar dalam sektor transportasi udara dan pelayanan keagamaan.
Bengkulu ditargetkan akan memiliki penerbangan langsung jemaah haji dan umrah ke Arab Saudi pada tahun 2026 mendatang.
Langkah ambisius ini merupakan tindak lanjut dari permintaan Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi yang mendorong adanya uji coba penerbangan langsung dari Bengkulu.
Namun sebelum terealisasi, masih ada sejumlah persyaratan teknis yang harus dipenuhi, salah satunya perluasan landasan pacu (runway) Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu.
Runway Harus Diperluas Hingga 3.000 Meter
Asisten I Setda Provinsi Bengkulu, Drs. Khairil Anwar, M.Si, menjelaskan bahwa saat ini panjang landasan pacu Bandara Fatmawati baru mencapai sekitar 2.200 meter.








