Meski demikian, pihak keluarga korban menolak dilakukan autopsi dan meminta agar jenazah segera dimakamkan.
Kepolisian pun menghormati keputusan tersebut dengan membuat surat pernyataan penolakan autopsi.
Dalam penanganan kasus ini, polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara, mengamankan barang bukti, serta meminta keterangan dari para saksi.
Hingga siang hari, situasi di sekitar lokasi kejadian terpantau aman dan kondusif.
Aparat kepolisian juga mengimbau masyarakat untuk tidak berspekulasi dan menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus kepada pihak berwenang.








