Selain faktor pasokan, Tedi menambahkan bahwa permintaan cabai merah hingga kini masih tergolong normal.
Menurutnya, belum terlihat lonjakan pembelian meskipun pergantian tahun tinggal menghitung hari.
Oleh karena itu, mekanisme pasar berjalan relatif seimbang antara ketersediaan barang dan daya beli masyarakat.
Warga Harap Harga Tetap Stabil
Di sisi lain, penurunan harga cabai merah disambut positif oleh warga. Yayuk, salah seorang warga Kota Bengkulu, berharap tren harga yang stabil dapat bertahan hingga setelah Tahun Baru.
BACA JUGA : Pengantin Baru Hilang Misterius di Kaur, Polisi Intensifkan Pencarian








