Berdasarkan hasil penyelidikan sementara, SA diketahui merupakan pacar dari PA, sementara HA adalah teman SA.
Peristiwa ini bermula ketika PA yang tengah hamil sembilan bulan mengalami kontraksi sekitar pukul 05.00 WIB di rumahnya.
Dalam kondisi panik, PA menghubungi SA.
Tak lama kemudian, SA datang bersama HA.
Namun, setibanya di rumah PA, bayi ternyata sudah lahir. Dalam keadaan bingung dan panik, ketiganya kemudian membawa PA menggunakan sepeda motor menuju Jembatan Padang Guci.
Di lokasi tersebut, mereka bermaksud membersihkan darah di tubuh PA sebelum membawanya ke fasilitas kesehatan.
Bayi Ditinggalkan, Polisi Lakukan Pendalaman
Dalam perjalanan itu, bayi perempuan tersebut sengaja ditinggalkan di bawah jembatan tanpa busana.








