BENGKULU, RBMEDIA.ID – Perkebunan Bengkulu tumbuh pesat dalam satu dekade terakhir.
Data Badan Pusat Statistik menunjukkan perubahan besar di sektor pertanian daerah.
Berdasarkan hasil Sensus Pertanian 2023, sebanyak 263.812 rumah tangga mengusahakan subsektor perkebunan.
Angka ini melonjak 19,93 persen dibandingkan ST2013.
Menariknya, peningkatan ini menjadi yang tertinggi dibanding subsektor pertanian lainnya.
Di saat yang sama, rumah tangga tanaman pangan justru menyusut tajam.
Jumlah rumah tangga tanaman pangan turun hingga 22,48 persen.
Tren ini mencerminkan pergeseran prioritas petani Bengkulu.








