Dalam kesempatan itu, Dedy menyerahkan lima unit sepeda listrik kepada warga yang beruntung melalui pengundian struk belanja restoran dan rumah makan lokal.
Mendorong Ekonomi dan Kepatuhan Pajak
Dalam sambutannya, Dedy menegaskan bahwa program ini bukan sekadar ajang berhadiah, tetapi bentuk dukungan Pemkot terhadap pelaku usaha kuliner dan upaya mendorong perputaran ekonomi daerah.
“Program ini kita buat untuk menyenangkan masyarakat sekaligus membantu pelaku usaha kuliner. Selain makan enak, juga bisa dapat hadiah,” ujar Dedy dikutip dari KORANRB.ID.
Ia menambahkan, melalui program ini masyarakat diharapkan semakin sadar pentingnya bertransaksi di tempat usaha yang taat pajak.








