Selanjutnya, tim dari Kemensos akan turun langsung ke lapangan untuk melakukan pengecekan fisik rumah calon penerima bantuan.
Proses ini, lanjutnya, bertujuan memastikan bahwa bantuan RST benar-benar diberikan kepada warga yang memenuhi kriteria dan membutuhkan.
“Dari hasil pengecekan tim Kemensos di lapangan, barulah penerima bantuan ditetapkan secara resmi,” jelasnya.
Dengan mekanisme tersebut, Pemda Benteng berharap penyaluran bantuan dapat berjalan transparan dan tepat sasaran, sekaligus menghindari potensi kesalahan data penerima.
Evaluasi Program dan Besaran Bantuan
Sebagai bahan evaluasi, Watiullah mengungkapkan bahwa pada tahun 2025 lalu, terdapat empat warga Bengkulu Tengah yang menerima bantuan RST.








