BACA JUGA : Tak Selesai di Pemecatan, Banding Eks ASN Viral Mulai Diproses BPASN
Tahapan Seleksi Berjalan Ketat dan Terukur
Para peserta sebelumnya telah melalui serangkaian tahapan seleksi yang cukup panjang.
Tahapan tersebut meliputi seleksi administrasi, assessment kompetensi, penyusunan dan pemaparan makalah, hingga wawancara langsung dengan tim seleksi independen.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BKPSDM Mukomuko, Haryanto, SKM, menjelaskan bahwa dari 28 peserta yang mengikuti seleksi, tim seleksi telah menetapkan tiga nama terbaik untuk setiap jabatan yang dilelang.
“Untuk nama-nama yang masuk tiga besar ini sudah kami ajukan ke Badan Kepegawaian Negara. Pengumuman resminya menunggu persetujuan dari BKN,” ujar Haryanto dikutip dari RAKYATBENGKULU.COM.








