Di Perumahan Korpri Kelurahan Bentiring, BPBD mendirikan tenda pengungsian dan menurunkan mobil dapur umum lengkap dengan perahu karet dan perahu fiber.
Sementara itu, di Perumahan Ejuka, petugas telah memasang tenda darurat dan bersiaga untuk melakukan evakuasi apabila kondisi air kembali meningkat.
“Kami menyiapkan seluruh peralatan pendukung, termasuk perahu dan dapur umum, agar kebutuhan dasar warga tetap terpenuhi selama masa tanggap darurat,” jelas Made.
Pendataan Masih Berlangsung, Warga Diminta Waspada
Terkait jumlah rumah yang terdampak banjir, Made menjelaskan bahwa pendataan masih terus dilakukan karena kondisi air masih fluktuatif seiring hujan yang belum reda.








