Menurutnya, banjir merendam sejumlah wilayah di Kota Bengkulu, di antaranya Perumahan Korpri dan Perumahan Ejuka di Kelurahan Bentiring, Jalan Tanggul Gang Merpati II Kelurahan Rawa Makmur, RT 7 Kelurahan Semarang, serta Kelurahan Tanjung Jaya.
Selain merendam permukiman, genangan air juga menutup akses jalan di Kelurahan Rawa Makmur sehingga tidak bisa dilalui kendaraan.
BACA JUGA : Banjir Rendam Rawa Makmur, Polisi Tutup Akses Jalan Lintas Barat Sumatera
Tenda Pengungsian dan Dapur Umum Disiagakan
Sebagai langkah lanjutan, BPBD Kota Bengkulu bersama Dinas Sosial, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar), Satpol PP, serta Taruna Siaga Bencana (Tagana) mengerahkan personel dan perlengkapan penanggulangan bencana ke lokasi terdampak.








