BENGKULU, RBMEDIA.ID – Dinas Sosial Provinsi Bengkulu terus mempercepat penyaluran Bantuan Langsung Tunai Sementara Kesejahteraan Masyarakat (BLTS Kesra) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Bantuan ini mulai disalurkan sejak sepekan terakhir melalui kerja sama dengan PT Pos Indonesia dan perbankan.
Total sasaran program mencapai 93.107 KPM di seluruh kabupaten/kota.
Kepala Dinas Sosial Provinsi Bengkulu, Swifanedi Yusda, menjelaskan bahwa hingga saat ini bantuan telah diterima oleh 79.839 KPM, sehingga masih tersisa 13.268 KPM yang harus disalurkan dalam waktu dekat.
BACA JUGA : Kejari Bengkulu Raih Peringkat 4 Nasional dalam Komjak Awards 2025








