Selain itu, Herwin mengungkapkan bahwa beberapa kendaraan yang akan dilelang merupakan unit yang sebelumnya gagal terjual pada proses lelang tahun 2024.
Meski demikian, pihaknya tetap optimistis lelang tahun 2026 akan mendapat respons lebih baik dari masyarakat.
“Kami optimistis tahun ini peminatnya akan lebih banyak, apalagi inventarisasi aset sudah kita lakukan lebih matang,” tambahnya.
Proses Lelang Sesuai Aturan
Lebih lanjut, Herwin menjelaskan bahwa seluruh kendaraan yang akan dilelang telah memenuhi ketentuan perundang-undangan.
BACA JUGA: Disetujui Kemendagri, Pemprov Bengkulu Siap Pangkas OPD dari 35 Jadi 26








